Palangka Raya – Pemerintah Kota (Pemko) Palangka Raya gelar Pelatihan perkoperasian se Kota Palangka Raya, yang dilaksanakan di di Royal Global Hotel jalan Tjilik Riwut Kota Palangka Raya, pada Selasa (9/5/2023).
Kegiatan pelatihan perkoperasian tersebut dilaksanakan oleh Pemerintah Kota Palangka Raya melalui Dinas Perdagangan, Koperasi UKM dan Perindustrian (DPKUKMP).
Kepala DPKUKMP Kota Palangka Raya, Samsul Rizal dalam sambutannya saat membuka kegiatan ini mengatakan, pelatihan perekonomian ini bertujuan meningkatkan pengetahuan bagi pengurus dan anggota koperasi di Kota Palangka Raya tentang dasar-dasar perkoperasian, serta hak dan kewajiban anggota Koperasi.
“Melalui pelatihan ini diharapkan dapat menggeliatkan kembali kegiatan koperasi di Kota Palangka Raya. Selain itu pengelola koperasi dapat mengembangkan kreativitas dan inovasi baik dari aspek organisasi maupun usaha koperasi,” ucap Samsul.
Diketahui terdapat 200 lebih koperasi di Kota Palangka Raya. Akan tetapi yang masih beroperasi sekitar 155 koperasi.
“Kami minta kepada pengurus koperasi untuk menjalankan operasional dengan baik sehingga koperasi dapat dinyatakan sehat. Kepengurusan koperasi harus mampu mengayomi pengurus dan anggotanya demi kemajuan bersama,” sambungnya.
Sementara itu, Ketua Dekranasda Kota Palangka Raya melalui wakilnya, Melhanah yang turut hadir pada kegiatan tersebut menyambut baik penyelenggaraan pelatihan perkoperasian yang bertujuan untuk mengembangkan sumber daya manusia koperasi di kota setempat ini.
“Hal ini sejalan dengan visi misi Walikota Palangka Raya 2018-2023 yaitu terwujudnya Kota Palangka Raya yang maju, rukun, dan sejahtera untuk semua.,” ujar Melhanah.
“Sejalan juga dengan misi Walikota Palangka Raya yaitu mewujudkan kesejahteraan masyarakat Kota Palangka Raya yang smart economy melalui pengembangan industri, pariwisata, dan perbankan,” pungkasnya.
Sumber: (MC Kota Palangka Raya/ndk)
[…] (DPKUKMP) Kota Palangka Raya, Samsul Rizal saat meberikan sambutan pada kegiatan Pelatihan Perkoperasian se Kota Palangka Raya Tahun 2023 di Hotel Royal Global, Jalan Tjilik Riut Kota Palangka Raya, […]