Palangka Raya – Seorang sopir mobil Suzuki Escudo berinisial RD (38) di Kota Palangka Raya tewas ditempat, karena mengalami luka yang cukup parah di bagian kepala gegara menabrak pohon.
Informasi yang berhasil diperoleh media ini, bahwa peristiwa kecelakaan lalu lintas yang menewaskan sopir mobil tersebut terjadi di Jalan MH Thamrin, Kelurahan Menteng, Kecamatan Jekan Raya, Jumat 5 Mei 2023, dikutif dari tabengan.co.id
Diduga mengalami slip ban, seorang pengemudi atau sopir mobil Suzuki Escudo tewas usai menabrak pohon di Jalan MH Thamrin, Kelurahan Menteng Kecamatan Jekan Raya, Kota Palangka Raya, Jumat (5/5). RD (38) harus tewas usai mengalami luka cukup parah di bagian kepala.
Dikonfirmasi terkait kecelakaan tersebut, Kasat Lantas Polresta Palangka Raya, Kompol Feriza Winanda Lubis melalui Kanit Gakkum Iptu Eko Nurhanto menerangkan, kejadian berawal pada saat korban melaju di Jalan MH Thamrin, menggunakan mobil Suzuki Escudo bernopol KH 1187 AN, dari arah Jalan Yos Sudarso menuju Jalan G Obos.
Sesampainya di depan Masjid Raudhatul Jannah, mobil yang dikemudikan diduga mengalami slip ban dan oleng ke arah kanan. Akibat peristiwa kecelakaan itu, mobil kemudian menghantam pohon yang ada di pulau jalan. Korban tewas di lokasi kejadian.
“Setelah kejadian korban segera dievakuasi ke RSUD Doris Sylvanus,” terangnya, Sabtu 6 Mei 2023.
Ia pun mengimbau kepada seluruh pengendara, baik R2, R4, R6 atau lebih, agar dapat berhati-hati dan waspada pada saat berkendara atau beraktivitas di jalan raya.
“Patuhi rambu-rambu lalulintas dan utamakan keselamatan, serta apabila dalam kondisi lelah, mengantuk atau tidak sehat, diharapkan agar dapat beristirahat dulu sebelum kembali mengemudikan kendaraan di jalan raya,” pungkasnya [Red].
[…] dikonfirmasi Kasatlantas Polres Kotim AKP Azmi Halim Permana mengatakan, kejadian kecelakaan tersebut berawal dari sepada motor yang dikendarai oleh DA (22) warga asal Kecamatan Parenggean ini […]